Olahraga

30.000 Penonton Bisa Tonton Australia Terbuka per Hari

Penulis: Newswire
Tanggal: 30 Januari 2021 - 20:07 WIB
Novak Djokovic juara single putra Australia Terbuka 2020./Antara - Reuters

Harianjogja.com, JAKARTA – Turnamen tenis Australian Terbuka diperbolehkan menerima hingga 30.000 penonton sehari, sekitar 50 persen dari jumlah penonton dalam kondisi normal, ketika Grand Slam tersebut dimulai pada 8 Februari, kata Menteri Olahraga Negara Bagian Victoria Martin Pakula.

Batas tersebut akan dikurangi menjadi 25.000 selama 5 hari terakhir turnamen ketika pertandingan menjadi lebih sedikit, tetapi Pakula mengatakan pengumuman tersebut akan memastikan jumlah kerumunan terbesar untuk event olahraga sejak awal pandemi Covid-19.

"Ini berati selama 14 hari tersebut, kami akan mendapati hingga 390.000 orang di sini di Melbourne Park dan itu sekitar 50 persen dari rata-rata selama 3 tahun terakhir," ungkapnya pada Sabtu (30/1/2021).

"Ini tidak akan sama dengan beberapa tahun terakhir, tetapi ini akan menjadi event internasional dengan penonton paling signifikan yang dilihat dunia selama berbulan-bulan."

Pakula mengatakan pengumuman itu adalah bukti dari kerja yang dilakukan warga Victoria untuk menahan virus corona baru. Saat ini sudah 24 hari sejak negara bagian itu melaporkan infeksi yang didapat secara lokal.

Lebih dari 1.000 orang, pemain dan rombongan mereka, harus menjalani karantina 14 hari saat kedatangan mereka di Australia menjelang Grand Slam pertama tahun ini.

Sebagian besar diizinkan keluar dari kamar mereka hingga 5 jam sehari untuk latihan dan latihan di gym, tetapi 72 pemain tetap dalam lockdown ketat setelah sesama penumpang dalam penerbangan mereka ke Australia dinyatakan positif terkena virus yang menyebabkan Covid-19.

Meski ada keluhan dari beberapa orang pada awal karantina, ketua turnamen Craig Tiley mengaku "sangat bangga" dengan "kelompok pemain", yang sebagian besar akan keluar dari karantina pada Sabtu malam. "Kami mempunyai pemain-pemain terbaik di dunia dan mereka, selama 24 jam terakhir, sudah keluar dari karantina."

"Saya bertemu beberapa dari mereka pagi ini dan bertentangan dengan apa yang dikatakan sejumlah pemain 10 hari lalu, mayoritas mereka, 99,9 persen, sangat senang akan keluar dan sangat menghargai upaya kami untuk melindungi mereka."

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Berita Terkait

Kejuaraan Tenis Piala Yayuk Basuki, Disdikpora DIY: Jadi Sarana Regenerasi Atlet
Djokovic Kembali Ketemu Alcaraz di Final Cincinnati Open
Djokovic Sebut Alcaraz Perpaduan Talenta Dirinya, Federer dan Nadal
Stay Lounge Cafe Gelar Turnamen Akbar Tenis Lapangan Khusus Ganda Putri

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Dihukum 2 Laga, Gavin Kwan Tak Bisa Bela Persis hingga Akhir Babak Reguler
  2. Kiprah Mooryati Soedibyo, Putri Keraton Solo yang Sukses di Bisnis Kecantikan
  3. Hadiri Penetapan Presiden-Wapres Terpilih, Anies-Cak Imin: Hargai Proses Pemilu
  4. Prabowo dan Gibran Kompak ke KPU Hadiri Penetapan Presiden-Wapres Terpilih

Berita Terbaru Lainnya

Megawati Bidik Gelar Juara Proliga 2024
Peringkat Jonatan Christie Kini di Tiga Besar Dunia
Seorang Nenek Pecahkan Rekor Dunia Plank Terlama di Usia 58 Tahun
Jogja Tuan Rumah Superchallenge Supermoto 2024, Catat Tanggalnya
Pria Amerika Pecahkan Rekor Setelah Lakukan 26 Ribu Squat Selama 24 Jam
Olimpiade Paris 2024, Obor Api Dimulai Dinyalakan dari Reruntuhan Kuil Hera di Yunani
Marquez Ungkapkan Penyebab Jatuh di MotoGP Amerika
Taklukan Wakil Tuan Rumah, Jonatan Christie Juara BAC 2024
Atasi Nets 111-107, Knicks Samai Torehan Bucks di Posisi Kedua
Kalahkan Shi Yuqi, Jojo Melaju ke Final BAC 2024