Olahraga

MotoGP: Pol Akui Bawa Beban Berat

Penulis: Chrisna Chaniscara
Tanggal: 24 Februari 2021 - 22:07 WIB
Pol Espargaro - Instagram

Harianjogja.com, AALST—Pol Espargaro akan menjalani musim perdana bersama Repsol Honda di Moto GP 2021. Tekanan besar sudah menanti pembalap asal Spanyol itu mengingat dia kini bergabung dengan tim unggulan. Pol juga bakal dibanding-bandingkan dengan rekan barunya yang notabene pemilik enam gelar Moto GP, Marc Marquez.

Musim lalu Pol tampil gemilang bersama Red Bull KTM dengan lima kali meraih podium ketiga. Dia finis di urutan kelima klasemen pembalap dengan koleksi 135 poin, sama dengan Andrea Dovizioso (Ducati) yang menempati posisi empat. Dengan tunggangan barunya musim ini, Pol pun digadang-gadang memiliki hasil lebih baik.

Apalagi pabrikannya, Honda, adalah juara dunia konstruktor delapan kali dalam 10 tahun terakhir.

“Ini adalah tim juara, dengan motor juara pula. Setiap orang pasti berharap saya memenangi balapan dan meraih gelar juara dunia,” kata Pol Espargaro dilansir Crash.net, Selasa (23/2/2021).

Kehadiran Pol diharapkan ikut mengangkat Honda yang musim lalu tampil jeblok seiring cedera parah Marc Marquez. Alex Marquez dan Stefan Bradl yang menggantikan Marc gagal mencetak hasil oke. Akibatnya, Repsol Honda hanya finis di urutan sembilan klasemen dengan 101 poin, kalah dari tim satelitnya, LCR Honda, yang mengumpulkan 148 poin.

“Honda mengharapkan itu [juara] juga dari saya dan saya akan mencoba melakukannya,” ujar pembalap Spanyol itu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Solopos

Berita Terkait

Marc Marquez Juarai MotoGP Belanda 2025, Alex Terjatuh
MotoGP Belanda 2025 Live Pukul 19.00 WIB, Fabio Quartararo Tempati Pole Position
Marquez Tak Menyangka Menang di Sprint Race MotoGP Assen 2025
Berikut Hasil Kualifikasi MotoGP Assen 2025 di Belanda

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panitia Video Announcer Contest SMG 2025 Tetapkan 50 Nominasi, Ini Daftarnya
  2. CIMB Niaga Sponsori VAC SMG 2025, Lomba Video Penyiar Masuk Tahap Penilaian
  3. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  4. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian

Berita Terbaru Lainnya

Pacuan Kuda, Indonesia di Ambang Sejarah Baru Triple Crown
Filipina Sebagai Tuan Rumah Piala Asia Putri FIBA 2027
Alex Marquez Alami Patah Tangan dan Langsung Dioperasi Malam Ini
Klasemen MotoGP 2025: Juara di Sirkuit Assen, Marc Marquez Kian Tak Terkejar
Hadapi FIBA 3X3 Womens Series 2025, Perbasi Panggil 6 Pemain untuk Perkuat Timnas
Marc Marquez Juarai MotoGP Belanda 2025, Alex Terjatuh
MotoGP Belanda 2025 Live Pukul 19.00 WIB, Fabio Quartararo Tempati Pole Position
Rizky dan Putra Gagal Menembus Final Piala Dunia Panjat Tebing Innsbruck 2025
Marquez Tak Menyangka Menang di Sprint Race MotoGP Assen 2025
Berikut Hasil Kualifikasi MotoGP Assen 2025 di Belanda