Otomotif

Beli Sparepart via Online? Perhatikan Hal Ini

Penulis: Newswire
Tanggal: 10 Januari 2022 - 10:27 WIB
UMKM Binaan Yayasan Dharma Bakti Astra (YDBA) Juga Memproduksi Komponen Otomotif. Ilustrasi - JIBI

Harianjogja.com, JAKARTA - Saat ini, barang apapun dapat dibeli secara online, termasuk spare part kendaraan bermotor. Membeli spare part secara online memiliki beberapa kelebihan. Pertama, tidak perlu berkunjung ke toko sparepart atau bengkel. Hal ini tentu sangat memudahkan, terutama bagi orang sibuk yang jarang memiliki waktu luang, atau jika tidak ada toko sparepart yang dekat dengan tempat tinggal.

Kedua, lebih leluasa memilih karena dapat melihat-lihat lebih lama di layar ponsel. Bahkan, kita dapat membandingkan satu toko dengan toko yang lain tanpa perlu mengunjunginya satu persatu.

Namun, kita harus pandai-pandai memilih saat membeli sparepart secara online. Jika tidak, bisa saja barang yang kita beli tidak bisa dipasang. Oleh karena itu, lakukan 5 tips membeli sparepart secara online berikut ini.

1. Perhatikan Jenis dan Tipe Kendaraan

Tips pertama membeli sparepart kendaraan secara online adalah pastikan jenis dan tipe kendaraan, mulai dari merk, tipe, varian, hingga tahun produksi. Hal ini dikarenakan tiap jenis kendaraan dapat memiliki bentuk sparepart yang berbeda-beda.

Jika kita salah dalam memilih sparepart dan justru membeli sparepart untuk kendaraan tipe lain, tentu sparepart tersebut tidak dapat dipasang dengan baik pada kendaraan kita.

2. Pilih Penjual Terpercaya

Selanjutnya adalah pilih penjual yang terpercaya. Utamakan membeli di toko resmi merk sparepart yang ingin dibeli. Jika tidak, dapat melihat dari jumlah penjualan dan rating. Semakin banyak jumlah penjualan dan semakin baik ratingnya, maka semakin dapat dipercaya.

3. Baca Deskripsi dengan Baik

Biasakan membaca deskripsi saat membeli apapun secara online, termasuk dalam membeli sparepart. Karena di deskripsi tersebut dijelaskan spesifikasi dari sparepart yang dijual. Mulai dari tipe kendaraan yang menjadi peruntukannya, original atau bukan, dan penjelasan lainnya. Hal ini penting untuk memilih sparepart sesuai yang kita butuhkan.

4. Baca Ulasan atau Review

Membaca ulasan atau review dari pembeli sebelumnya sangat penting untuk menentukan pilihan. Lihat apakah mereka puas dengan barang yang dibeli atau tidak.

5. Pilih Sesuai Kebutuhan

Pastikan dulu sparepart apa saja yang kita butuhkan dan akan kita beli. Karena, saat melihat-lihat di katalog, akan muncul berbagai macam sparepart yang mungkin dapat menggoda kita untuk membelinya. Padahal, sparepart tersebut tidak kita butuhkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Suara

Berita Terkait

Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Harga Rp455 Juta
Pengiriman Mobil Xiaomi Tembus 400.000 Unit di 2025
Masalah Baterai, Geely Tuntut Sunwoda Rp5,4 Triliun
Perjalanan Aman Pakai Vespa, Bengkel Ingatkan Servis Menyeluruh

Video Terbaru

Berita Lainnya

Berita Terbaru Lainnya

Linghui, Sub-Merek BYD untuk Armada Taksi Listrik dan PHEV
Kia EV2 Resmi Dirilis, SUV Listrik Kecil dengan Teknologi Canggih
Mobil Listrik Masih Minoritas di Jepang Meski Penjualan Naik
Stellantis Suntik Mati Jeep Wrangler 4xe Mulai 2026
Nissan Gravite Debut di India, Awal Peluncuran 3 Model Baru
Pasar Otomotif Singapura Berubah, EV Tak Lagi Dominan
Strategi BYD Bertahan lewat Inovasi Meski Teknologi Ditiru
Ekspor Motor RI Turun, Pasar Domestik Tetap Tumbuh
Toyota Yaris 2026 Resmi Meluncur, Tampil Modern Berjiwa Kaizen
Benelli TRK 602 X Resmi Meluncur, Suksesor Tangguh TRK 502