Otomotif

Toyota Bikin Suku Cadang Kendaraan Listrik di India

Penulis: Jumali
Tanggal: 13 Mei 2022 - 00:47 WIB
Toyota bZ4X / Toyota

Harianjogja.com, JOGJAToyota Motor Corp akan menjadikan India sebagai pusat manufaktur suku cadang kendaraan listrik. Manufaktur suku cadang kendaraan listrik ini akan dikhususkan untuk memenuhi permintaan domestik dan ekspor ke beberapa negara ASEAN serta Jepang.

"Aspirasinya adalah menjadikan India sebagai pusat manufaktur untuk teknologi yang lebih bersih," kata Wakil Presiden Eksekutif Toyota Kirloskar Motor, Vikram Gulati.

Toyota akan mulai dengan memproduksi e-drive atau bagian powertrain listrik yang digunakan oleh berbagai jenis kendaraan listrik termasuk baterai, plug-in hybrid, dan model hybrid lainnya.

Sebelumnya, Toyota mengumumkan perusahaan akan menginvestasikan Rp9 triliun di India untuk melokalisasi rantai pasokan kendaraan listrik, serta merupakan bagian dari tujuan netralitas karbon yang lebih luas pada 2050.

Sebagian besar investasi di India tersebut akan dilakukan oleh unit lokal Toyota yakni Toyota Kirloskar Motor dan Toyota Kirloskar Auto Parts, serta perusahaan patungan Toyota Motor Corp yakni Aisin Seiki dan Kirloskar Systems.

Perdana Menteri Narendra Modi juga diketahui menawarkan insentif miliaran dolar kepada perusahaan untuk membuat mobil listrik dan suku cadangnya secara lokal.

Di India, Toyota memang lebih fokus pada peluncuran model hybrid pertama. Hal itu diyakini lebih cocok dengan tujuan negara tersebut untuk mengurangi ketergantungan pada bahan bakar fosil dan emisi karbon.

Gulati mengatakan, hal tersebut akan mengatasi berbagai kebutuhan konsumen dan memungkinkan transisi yang lebih cepat menuju masa depan yang terelektrifikasi.

"Membangun rantai pasokan lebih awal akan membantu Toyota menjadi kompetitif dalam hal volume dan harga di India," kata dia.

Dengan begitu, Toyota berharap hal tersebut dapat membuat pergeseran ke teknologi kendaraan listrik di India menjadi lebih cepat dan minim hambatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Reuters

Berita Terkait

Otomatisasi Atlas Picu Penolakan Buruh, Hyundai Hadapi Tekanan
BMW Didesak Rilis SUV Raksasa X9 untuk Tantang Cadillac Escalade
Layar Kamera Bermasalah, Toyota Tarik 162 Ribu Unit Tundra di AS
Kecurangan Ujian Mengemudi Merebak, Jalan Raya Inggris Terancam

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panduan Lengkap Slot Online di JendelaToto
  2. Panduan Lengkap Main di Jendelatoto
  3. Main Slot Gacor Mudah Menang 2025
  4. Best Strategies for Togel Players

Berita Terbaru Lainnya

Mobil Listrik Nekat Bahaya Terjang Banjir, Ini Bahaya Kerusakannya
Otomatisasi Atlas Picu Penolakan Buruh, Hyundai Hadapi Tekanan
AS Gunakan AI Awasi Sopir Truk Ilegal, Lindungi Pengemudi Lokal
Indonesia Masuk 10 Besar Pasar NEV Dunia
BMW Didesak Rilis SUV Raksasa X9 untuk Tantang Cadillac Escalade
Infrastruktur EV China Melonjak, 19,3 Juta Titik Pengisian Terpasang
Layar Kamera Bermasalah, Toyota Tarik 162 Ribu Unit Tundra di AS
Kawasaki Konfirmasi Ninja 500 dan Z500 Rilis di Jepang Musim Semi 2026
Kecurangan Ujian Mengemudi Merebak, Jalan Raya Inggris Terancam
Inzenity Innova Zenix Community Rayakan Ultah ke-2 Meriah di Jogja