Sepakbola

Chelsea & Roma Ingin Pakai Jasa Allegri

Penulis: M. Syahran W. Lubis
Tanggal: 23 Januari 2021 - 23:07 WIB
Massimiliano Allegri - Reuters

Harianjogja.com, JAKARTA – Massimilano Allegri muncul sebagai favorit bagi Roma dan Chelsea jika mereka memecat pelatih Paulo Fonseca dan Frank Lampard.

Mantan pelatih AC Milan dan Juventus itu kini berstatus bebas agen dan sudah istirahat sejak dipecat Juve pada musim panas 2019. Dia dipecat meski memenangkan lima gelar Serie A berturut-turut dan mencapai dua final Liga Champions Eropa.

Media Inggris semakin mendorong Allegri adalah pilihan pertama untuk Chelsea jika Lampard dipecat. Namun, mereka menghadapi persaingan yang ketat dari Roma, karena situasi di sekitar Fonseca telah meledak selama beberapa hari terakhir.

Corriere dello Sport mengklaim Allegri siap untuk mengambil pekerjaan Roma, dengan Fonseca “tergantung pada seutas benang”.

Peran ahli taktik asal Portugal semakin terancam setelah kekalahan 0–3 derby Ddella Capitale dari Lazio dan tersingkirnya mereka di Coppa Italia akibat dikalahkan Spezia di Roma.

Jika Roma tidak mengalahkan Spezia pada Sabtu (23/1/2021) malam WIB ini di Serie A, Fonseca kemungkinan besar dipecat.

Sementara itu, di Liga Primer Inggris, muncul spekulasi bahwa Chelsea bakal menyingkirkan Lampard yang gagal mengelakkan The Blues dari lima kekalahan dari delapan terakhir.

Namun, disebut pula bahwa Chelsea memilih untuk tidak menunjuk pelatih sementara pada pertengahan musim kompetisi, sehingga berpotensi memberi Lampard lebih banyak waktu untuk mencoba dan membalikkan keadaan buruk saat ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis Indonesia

Berita Terkait

Prediksi Skuat City Hadapi Luton Town Malam Nanti
Gasak Salernitana 4-1, Lazio Kembali ke Jalur Kemenangan
Presiden FIFA Serukan Perlawanan Lawan Rasisme
Liga Europa, Dua Wakil Inggris Sama-Sama Keok

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Anies Baswedan Sebut Prabowo Subianto Sosok Patriot
  2. Ketahui Penyebab Tantrum pada Anak, Salah Satunya Bermain Gawai
  3. Ini Kata Dinkes Sragen Soal Pentingnya Vaksin Meningitis Bagi Calhaj
  4. Inter Milan Raih Scudetto Ke-20, Simone Inzaghi: Kami Pantas Mendapatkannya!

Berita Terbaru Lainnya

Hasil Milan vs Inter Skor 1-2: Nerazzurri Juara Liga Italia 2023/2024, Pertandingan Panas Diwarnai 3 Kartu Merah
Hasil Roma vs Bologna Serie A: Skor 1-3, Giallorossi Dipermalukan di Kandang
Prediksi Skor Milan vs Inter Liga Italia: Susunan Pemain, Head to Head dan Link Live Streaming
Indonesia Bakal Berhadapan dengan Korea Selatan pada Perempat Final Piala Asia U-23
Daftar Negara Lolos Perempat Final Piala Asia U-23/2024
Timnas Indonesia Bantai Jordan U-23 dengan Skor 1-4, Marselino: Kami Ingin Cetak Sejarah Baru di Piala Asia
Piala Asia U-23/2024: Tumbangkan Australia dan Jordan, STY Ungkit Kembali Fair Play saat Lawan Qatar
Hasil El Clasico Real Madrid vs Barcelona: Skor 3-2, Los Blancos Tetap di Puncak Disusul Blaugrana di Klasemen La Liga
Hasil Coventry vs Man United: Susah Payah Kalahkan The Sky Blue Lewat Adu Penalti, Setan Merah ke Final Piala FA
Hasil Qatar U-23 vs Australia U-23: Skor 0-0, Olyroos Gagal ke Perempat Final Piala Asia