Sepakbola

Putri Mataram Jadi Kampiun Ardek 98 Cup

Penulis: MG Noviarizal Fernandez
Tanggal: 05 Desember 2021 - 09:37 WIB
Putri Mataram, Sleman di sela-sela laga di Lapangan Desa Kebon Gulom, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali, Sabtu (4/12/2021). - Ist

Harianjogja.com, SLEMAN- Putri Mataram, Sleman menunaikan ambisinya merebut trofi Ardek 98 Cup di Boyolali. Berlaga di Lapangan Desa Kebon Gulom, Kecamatan Musuk, Kabupaten Boyolali, Sabtu (4/12/2021), anak asuh Sri Hastuti itu berhasil mempecudangi lawan-lawannya dalam turnamen segita tersebut.

Di pertandingan pertama melawan Alaska Putri Klaten, Putri Mataram turun dengan kekuatan intinya dan langsung melancarkan serangan spartan ke jantung pertahanan lawan.
Alhasil, di menit ke 10, Navishah Nuraini berhasil menjebol gawang lawang. Unggul 1-0, Putri Mataram tidak mrngendorkan tekanan dan terus menguasai jalannya pertandingan.
Tercatat, 11 menit setelah gol pertama, Luluk Hajar Sofi sukses menggandakan keunggulan di menit ke 21. Skor 2-0 tetap dipertahakan oleh Putri Mataram hingga peluit panjang berakhir.
Di pertandingan kedua melawan Mahesa Jenar Putri Semarang, Putri Mataram memainkan sembilan pemain U-17 untuk menambah jam terbang. Kepercayaan itu tidak disia-siakan oleh para pemain muda yang tampil trengginas merepotkan barisan pertahanan lawan. 
Sayang ketiadaan lampu penerang di lapangan dan hari beranjal petang, mendorong penyelanggara turnamen untuk menghentikan pertandingan dan pemenangnya ditentukan melalui adu penalti. 
Dalam drama adu penalti, Putri Mataram berhasil unggul dengan skor 3-1. Adapun tiga eksekutor yang sukses menceploskan bola adalah Amelia Diah Handayani, Luluk Hajar Sofi, dan Niken Wahyuni. 
Dengan hasil dua kemenangan itu, Putri Mataram berhasil menggondol trofi Ardek Cup 98. Pelatih kepala Putri Mataram, Sri Hastuti mengaku puas dengan penampilan anal didiknya yang tampil ofensif dalam laga-laga tersebut. Menurutnya kemenangan ini menjadi modal untuk meningkatkan jam bertanding serta kepercayaan diri para pemain.
"Kami menang dan capaian ini menjadi semangat buat kami untuk terus berprestasi," pungkasnya.
Putri Mataram merupakan klub sepakbola wanita tertua di bumi Yogyakarta sekaligus klub tertua kedua setelah Buana Putri, Jakarta. Klub ini sudah meraih berbagai prestasi hingga ke tingkat nasional. Terakhir, tim junior U-17 Putri Mataram berlaga di Piala Menpora setelah menjadiu kampiun untuk regional DIY. 
Tim ini pun menjadi tulang punggung sepakbola putri Sleman yang kerap meraih medali emas dalam Pekan Olahraga Daerah (porda) DIY.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Heboh! Pelatih PSG Luis Enrique Serang Joao Pedro Usai Laga Final Piala Dunia Antarklub 2025
Kalah 3-0 dari Chelsea, Pelatih PSG Luis Enrique Terekam Menyerang Joao Pedro
Kalahkan Oxford United dengan Skor 1-2, Port FC Juara Piala Presiden 2025
Prediksi Skor Chelsea vs PSG Final Piala Dunia Antarklub 2025, Susunan Pemain dan Head to Head

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panitia Video Announcer Contest SMG 2025 Tetapkan 50 Nominasi, Ini Daftarnya
  2. CIMB Niaga Sponsori VAC SMG 2025, Lomba Video Penyiar Masuk Tahap Penilaian
  3. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  4. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian

Berita Terbaru Lainnya

Barcelona Resmi Mendatangkan Pemain FC Copenhagen Roony Bardghji
Kondisi Terkini Cedera Pemain PSS Sleman Fachruddin dan Farrel, Tunggu Hasil MRI Akhir Juli
Profil Pemain Baru PSS Sleman Frederic Injai, Nilai Pasar Rp1,3 Miliar
Klub Ramadhan Sananta, DPMM FC akan Uji Coba dengan PSBS Biak di Brunei
Heboh! Pelatih PSG Luis Enrique Serang Joao Pedro Usai Laga Final Piala Dunia Antarklub 2025
Jadwal dan Daftar Lengkap Pemain Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF 2025
Daftar Peraih Gelar Individu Piala Dunia Antarklub FIFA 2025, dari Palmer, Gonzalo, Doue hingga Robert Sanchez
Kalah 3-0 dari Chelsea, Pelatih PSG Luis Enrique Terekam Menyerang Joao Pedro
Hajar PSG 0-3, Chelsea Raih Kampiun Piala Dunia Antarklub FIFA 2025
Jelang ke AC Milan, Modric Ucapkan Salam Perpisahan ke Madrid