Sepakbola

Diwarnai 2 Penalti dan 1 Gol Injury Time, Elche Gagal Balas Dendam ke Madrid

Penulis: Galih Eko Kurniawan
Tanggal: 24 Januari 2022 - 00:57 WIB
Real Madrid bermain imbang 2-2 dengan Elche di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (24/1/2022) dini hari WIB. - Harian Jogja - Ist

Harianjogja.com, JOGJA—Elche gagal menuntaskan dendamnya atas Real Madrid setelah gol Eder Militao saat injury time membawa Madrid menyamakan kedudukan 2-2 dalam lanjutan La Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Senin (24/1/2022) dini hari WIB.

Elche padahal unggul 2-1 sebelum ada gol dari Militao. Alhasil, Elche gagal membalas kekalahan dari Real Madrid yang tiga hari lalu mengalahkan mereka di babak 16 besar Copa del Rey dengan skor 1-2.

Dalam laga dini hari tadi, Madrid sebenarnya bisa unggul lebih dulu sebelum turun minum namun Karim Benzema tidak sukses mengeksekusi tendangan penalti. Elche justru unggul 1-0 lewat gol Lucas Boye pada tiga menit sebelum babak pertama berakhir.

Di babak kedua, Elche menambah keunggulan mereka menjadi 2-0 atas sumbangan gol dari Pere Milla meneruskan umpan matang Boye. Madrid lagi-lagi mendapat hadiah penalti. Kali ini, Luca Modric sukses mengemban tugasnya pada menit 82.

Pada menit 92, giliran Militao yang menghukum gawang Elche untuk mengubah kedudukan menjadi sama kuat 2-2. Skor itu bertahan sampai pertandingan diakhiri wasit Ricardo De Burgos. Atas hasil ini, Madrid tetap di puncak klasemen sementara dengan torehan poin 50 sedangkan Elche berada di urutan 15 dengan poin 23.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Prediksi Skuat City Hadapi Luton Town Malam Nanti
Gasak Salernitana 4-1, Lazio Kembali ke Jalur Kemenangan
Presiden FIFA Serukan Perlawanan Lawan Rasisme
Liga Europa, Dua Wakil Inggris Sama-Sama Keok

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Pertamina Tegaskan Tak Ada Ketergantungan BBM Indonesia dari Timur Tengah
  2. Jadwal Bioskop XXI Hari Ini (20/4/2024): Banyak Film Keren Tayang di Weekend
  3. Jadwal Samsat Keliling Sragen Sabtu 20 April 2024
  4. Jadwal Samsat Keliling Karanganyar Hari Ini Sabtu 20 April 2024

Berita Terbaru Lainnya

Erick Thohir Tak Memaksakan Naturalisasi Penjaga Gawang Inter Milan Emil Audero
PSS Sleman vs Dewa United: Super Elja Targetkan Menang untuk Menjauh dari Zona Degradasi
Jadi yang Pertama Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23, Qatar Malah Dirujak Warganet
Erick Thohir Sebut PSSI Fokus Wujudkan Sepak Bola Bersih
Kemenangan Timnas Indonesia Lawan Australia di Piala Asia U-23 2024 Disorot Media Asing
Warung Mi Ayam Jadi Sponsor Persiba Bantul di Liga 3, Begini Ceritanya
Berikut Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Europa 2024 dan Jadwal Pertandingannya
4 Tim Pastikan Lolos Semifinal Liga Conference, Ada Aston Villa, Olympiacos hingga Fiorentina
Daftar Tim yang Lolos ke Semifinal Liga Europa 2023/2024, Berikut Jadwal Lengkapnya
Hasil Atalanta Vs Liverpool Skor Agregat 3-1, He Reds Tersingkir dari Liga Europa 2023/2024