Tekno

Apple Putuskan Tunda Video Chat 32 Orang di Facetime

Penulis: Newswire
Tanggal: 14 Agustus 2018 - 11:17 WIB
Rob Janoff dan logo apple bikinannya. - Instagram/@robjanoffstudio

Harianjogja.com, JAKARTA-Apple pernah menjanjikan, ketika peluncuran iOS 12 dan MacOS Mojave, akan mengenalkan obrolan video di FaceTime berisi hingga 32 orang.

Apple menyatakan grup obrolan (chat) FaceTime tidak akan dikeluarkan bersamaan dengan iOS 12 dan MacOS Mojave, menurut laporan CNET dan 9to5Mac.

"Grup FaceTime sudah dihapus dari rencana rilis bersamaan dengan iOS 12 dan akan diperbarui sekitar musim gugur ini," kata Apple.

Perangkat iOS akan memiliki fungsi lebih banyak dibandingkan versi sebelumnya, ada yang menyebutkan aplikasi ini nanti akan dapat digunakan oleh selain perangkat buatan Apple.

iOS 12 diperkirakan siap pada September mendatang, grup untuk FaceTime kemungkinan tidak akan lama menyusul.

iOS 12 saat ini masih berada di tahapan uji coba beta yang ke-tujuh untuk para pengembang aplikasi.

Sementara itu, Apple sebelumnya sudah pernah menunda peluncuran produk atau pembaruan, salah satunya menunda peluncuran fitur AirPlay yang semula dijadwalkan bersamaan dengan rilis iOS 11. AirPlay direncakan keluar sekitar setahun kemudian, berbarengan dengan iOS 11.4.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Berita Terkait

AI Jadi Tools Problem Solving Membantu Pengembangan Bisnis
Epson umumkan Pembukaan Pendaftaran untuk The 16th Epson International Pano Awards
Monitor LG Seri Terbaru Hadir di Jateng dan DIY, Cocok untuk Pecinta Game
Infinix Umumkan Bakal Luncurkan Laptop Terbaru XBOOK B15, Ini Jadwalnya

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  2. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  3. Pilkada untuk Siapa?
  4. Sinyal dari Pidato Prabowo

Berita Terbaru Lainnya

Dampak Perang Dagang AS-China, Apple Bakal Produksi Ponselnya di India
Ganti Domain, Threads.com Tawarkan Fitur-fitur Baru Saingi Platform Media Sosial 'X'
Apple Dikabarkan Alihkan Lokasi Produksi dari Amerika Serikat ke India
YouTube Rilis Beragam Fitur Baru di Ulang Tahun Ke-20
Meta Umumkan Bakal Serius Menangani Konten SPAM, Link Tidak Terkait Gambar Bakal Dibatasi
Naik 'Taksi Terbang' Bukan Mimpi Lagi
Vivo V50 Lite Sudah Mulai Dijual, Paling Murah Dibanderol Rp3,5 Juta
Langkah Australia Tidak Berlakukan Batas Usia Media Sosial untuk YouTube Diprotes
Monitor LG Seri Terbaru Hadir di Jateng dan DIY, Cocok untuk Pecinta Game
Australia Batasi Penggunaan Media Sosial bagi Anak, Kecuali Youtube, Pesaing Protes