Tekno

Pengendalian IMEI Diuji Coba Bulan Depan

Penulis: Leo Dwi Jatmiko
Tanggal: 23 Januari 2020 - 23:27 WIB
Ilustrasi - JIBI/bisnis.com

Harianjogja.com, JAKARTA — Kementerian Komunikasi dan Informatika berencana menguji coba implementasi pengendalian IMEI pada Februari 2020. Uji coba dilakukan untuk mengetahui metode paling efektif dalam pengendalian IMEI ilegal, yang sudah mulai berlaku pada April 2020.

International Mobile Equipment Identity (IMEI) adalah identitas khusus yang dikeluarkan oleh asosiasi GSM (GSMA). Setiap slot kartu di gawai memiliki IMEI yang berbeda-beda.

Direktur Standardisasi Perangkat Pos dan Informatika Kemenkominfo Mochamad Hadiyana mengatakan bahwa implementasi pengendalian IMEI akan dilakukan sesuai jadwal yaitu April 2020.

Kemenkominfo beserta sejumlah pemangku kepentingan sedang  berfokus untuk menggelar uji coba guna mengetahui sejauh mana fungsi SIBINA dan Equipment Identity Register (EIR) operator berjalan dalam mengendalikan IMEI.

“Minggu depan akan dilaksanakan rapat antara Kemkominfo, Kemenperin, Kememdag, operator dan penyedia EIR. [Rencana uji coba] Februari,” kata Hadiyana kepada JIBI, Kamis (23/1/2020).

Hadiyana mengatakan bahwa selama proses uji coba berlangsung, operator seluler akan mendapat pinjaman EIR dari penyedia EIR. Namun, setelah uji coba berakhir, alat tersebut akan kembali ditarik.

Operator diwajibkan untuk memiliki EIR sendiri, sebagaimana yang tercantum pada permen Kominfo No.11/2019. 

Bagi operator, investasi untuk pengadaan EIR bukanlah hal yang mudah sebab, biaya yang harus dikeluarkan cukup besar sekitar US$40 juta.

“Seharusnya mereka memiliki EIR beberapa dekade lalu saat mulai membangun jaringan telekomunikasi seluler,” kata Hadiyana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Berita Terkait

5 Ponsel dengan Harga di Bawah Rp5 jutaan untuk Lebaran
POCO Bakal Memperluas Jenis Produk dengan Meluncurkan Tablet
Keringkan Hape iPhone dan Samsung Pakai Beras Cuma Mitos! Ini yang Benar
Samsung Luncurkan Cincin Kesehatan Canggih di MWC

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Penjualan Mobil Tesla Seret, Elon Musk Bakal PHK Karyawan
  2. Momen Gibran dan Teguh Halal Bihalal Bareng ASN Pemkot Solo Usai Libur Lebaran
  3. Jika Protes PSSI Dikabulkan AFC, Ivar Jenner Berpeluang Main Lawan Australia
  4. Timnas U-23 Dikerjai sejak sebelum Laga Versus Qatar, Ini Kata Asisten STY

Berita Terbaru Lainnya

Meta Tutup Akses Threads di Turki, Ini Permasalahannya
Masuk Indonesia, Ini Hasil Uji Kecepatan Starlink Vs Internet Lokal
TikTok Berencana Pakai Influencer AI untuk Promosikan Produk
Cerita Apple Hadapi Gugatan Biaya App Store Senilai Rp16 Triliun
Banyak Foto saat Lebaran? Simpan di Cloud Saja Biar Ponsel Tidak Penuh
BYD Siap Kenalkan Baterai 1.000 Km Generasi Kedua
Jual Kembali Layanan Internet Rumah Ilegal Makin Marak, Mayoritas di Perumahan dan Rusun
GPT-4 Buatan OpenAI Dilatih Menggunakan Video dari Youtube
Tips Terhindar dari Penipuan Online versi Blibli
Selama Ramadan, Trafik Layanan Data Indosat Diprediksi Meningkat 14 Persen