Advertisement

Sandiaga: Desa Wisata Bakal Jadi Winner

Dewi Andriani
Sabtu, 25 Juni 2022 - 22:47 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Sandiaga: Desa Wisata Bakal Jadi Winner Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno - Antara

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA-Desa Wisata diperkirakan akan menjadi magnet pariwisata dan semakin diminati wisatawan. Hal ini seiring dengan perubahan trend preferensi segmentasi pasar wisatawan pasca Pandemi Covid-19 dengan berorientasi pada daya tarik wisata yang lebih personalize, customize, localize, dan smaller in size.

Kemenparekraf bahkan melihat adanya kenaikan kunjungan di Desa-desa Wisata selama sebesar 30 persen pada masa pandemi di saat sektor pariwisata lainnya mengalami kontraksi.

Advertisement

"Desa wisata ini bakal menjadi pandemi winner dari sektor pariwisata," ujar Menparekraf Sandiaga Uno, dikutip dari Bisnis.com-jaringan Harianjogja.com, Sabtu (25/6/2022). 

Dia mengatakan untuk mengembangkan program Desa Wisata, perlu adanya dukungan dari berbagai aspek salah satunya adalah akomodasi lokal atau homestay.

Baca juga: Tips Liburan di Jogja Agar Menyenangkan dan Berkesan

Tempat tinggal sementara ini memegang peranan penting dalam memberikan pengalaman baik dan menyenangkan kepada wisatawan. Faktor kebersihan dan kenyamanan pun menjadi sebuah prioritas yang harus disediakan oleh pemilik homestay yang didominasi oleh penduduk lokal.

"Peran serta semua pihak diperlukan termasuk masyarakat di daerah setempat termasuk pihak swasta untuk mendukung pengembangan desa wisata," jelasnya.

Henky Hotma Parlindungan Manurung, Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf/Baparekraf mengatakan faktor kebersihan dan kenyamanan dengan penyediaan fasilitas penunjang nantinya dapat menjadi standar baru, sehingga homestay jadi lebih bersih dan nyaman.

"Harapannya, peminat homestay makin bertambah sehingga desa wisatanya berkembang dan tentu saja akan diikuti oleh potensi peningkatan pendapatan ekonomi bagi penduduk lokal pemilik homestay serta masyarakat luas di Desa Wisata tersebut," jelasnya.

Jeniagusliono S. S, Vice President Director PT Kao Indonesia mengatakan keberadaan homestay yang bersih dan nyaman sangat diperlukan untuk mendukung potensi pengembangan Desa Wisata yang mampu memberikan dampak ekonomi bagi masyarakat.

"Kami siap berkolaborasi dengan pemerintah dengan menyediakan fasilitas penunjang (amenities) untuk homestay yang berada di Desa Wisata sehingga dapat meningkatkan minat wisatawan menginap di homestay dan mengembangkan potensi Desa Wisata sebagai destinasi tujuan utama wisata dalam negeri," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : bisnis.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Dapat Bantuan Dana Rp14 Miliar, Ini Ruas Jalan yang Akan Diperbaiki Pemkab Gunungkidul

Gunungkidul
| Kamis, 25 April 2024, 17:47 WIB

Advertisement

alt

Anak Kekurangan Vitamin D, Risiko Kena Eksim Meningkat

Lifestyle
| Kamis, 25 April 2024, 10:07 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement