Wisata

Yuk, Berolahraga Asyik di Embung Potorono

Penulis: Lajeng Padmaratri
Tanggal: 25 September 2021 - 07:27 WIB
Warga jogging di tepian Embung Potorno. - Harian Jogja/Arief Junianto

Harianjogja.com, JOGJA--Di Embung Potorono yang berlokasi di Dusun Salakan, Kalurahan Potorono, Kapanewon Banguntapan, Bantul, selain bersantai menikmati keindahan embung, pengunjung yang datang juga bisa memanfaatkan area di sekeliling objek wisata itu untuk berolahraga. Ada banyak jenis olahraga yang bisa dilakukan di sini.

Pandemi ini membuat banyak orang yang mulai tergerak untuk aktif berolahraga. Area publik seperti Embung Potorono ini menjadi salah satu yang kerap dimanfaatkan sebagai spot berolahraga.

Para pengunjung bisa datang ke Embung Potorono dengan sepeda. Lokasi ini memang sering disambangi pegowes. Bahkan, Anda juga bisa mengayuh sepeda Anda mengitari telaga.

Jika tak membawa sepeda, maka Anda bisa jogging atau berjalan nordic mengelilingi telaga ini. Olahraga ini lebih cocok dilakukan di pagi hari lantaran suasana masih sepi dan sejuk.

Bila ingin menjajal olahraga yang sedikit menantang, maka pengunjung bisa mencoba mengayuh kano di permukaan telaga ini. Hanya dengan mengeluarkan kocek Rp15.000, pengunjung bisa merasakan asyiknya mengayuh kano mengitari embung selama 15 menit.

Selain dimanfaatkan oleh tiap individu yang ingin berolahraga, Embung Potorono juga sering dijadikan spot senam bersama. Areanya yang luas membuat warga sekitar bisa memanfaatkannya menjadi lokasi senam aerobik. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Kasus Sengatan Ubur-ubur di Pantai Selatan Bantul Terus Bertambah, Korban Paling Banyak Anak-anak
Pacuan Kuda, Indonesia di Ambang Sejarah Baru Triple Crown

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Panitia Video Announcer Contest SMG 2025 Tetapkan 50 Nominasi, Ini Daftarnya
  2. CIMB Niaga Sponsori VAC SMG 2025, Lomba Video Penyiar Masuk Tahap Penilaian
  3. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian
  4. SEMARAK SATU DASAWARSA BAPERKA Merayakan Dekade Perawatan Perkeretaapian

Berita Terbaru Lainnya

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Ini Kesan Wamen Ekraf Irene Umar Usai Menyaksikan ARTJOG 2025
Insiden Rinjani, Kemenpar Tegaskan Pentingnya SOP Pendakian
Enaknya Makan Apa Siang Ini di Jogja, Cek Rekomendasinya
Pendaki Asal Brasil Jatuh di Gunung Rinjani Dievakuasi
Lion Air Buka Penerbangan Langsung YIA-Tarakan, Pariwisata Jogja Diproyeksikan Kian Maju
Destinasi Wisata Puncak Sosok Bantul Kini Dilengkapi Balkon KAI
Garebeg Besar Kraton Ngayogyakarta Hadiningrat Digelar Hari Ini, Mulai Pukul 09.00 WIB
Harga Tiket Masuk Gembira Loka Selama Liburan Sekolah 2025 dan Jam Bukanya
Menikmati Wisata Sungai di Canden Bantul