Wisata

Mengenal Pantai Ngetun, Surga Tersembunyi di Gunungkidul

Penulis: Daffa Firdaus Najati/ST20
Tanggal: 24 Maret 2022 - 15:57 WIB
Pantai Ngetun di Gunungkidul - Instagram @fatimahstsh

Harianjogja.com, JOGJA—Ada banyak pantai yang bisa kamu kunjungi untuk berlibur dan melepas penat di Gunungkidul, salah satunya Pantai Ngetun.

BACA JUGA: Sederet Pertanyaan Seputar Wisata, Bisa Jadi Orang Jogja Menjawab "Belum Pernah"

Pantai Ngetun memiliki nama asli Ngitun, berasal dari kata ngintun yang berarti mengintip dan mengirim. Dengan nama ini, orang yang mengunjungi pantai ini seolah mengintip surga tersembunyi berupa keindahan pemandangan pantai dan kemudian mengirimkan kabar kepada orang lain untuk datang ke tempat tersebut.

Pantai Ngetun diapit oleh dua bukit sehingga area sepanjang pantai ini menjadi teluk kecil yang asri dan indah. Pantai ini juga memiliki pasir putih yang bersih dan pepohonan hijau yang menjadi ciri khasnya. Kamu juga bisa menaiki bukit karang untuk dapat mendapatkan pengalaman menikmati keindahan pantai dari atas bukit. Di samping keindahannya, pantai ini juga tidak lepas dari sejarah, misteri, dan mitos.

Pantai yang terletak di Dusun Sureng, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunungkidul ini membutuhkan jarak tempuh kurang lebih 2 jam 15 menit dari pusat Kota Jogja. Lokasi ini masih searah dengan Pantai Siung dan Nglambor. Surganya Gunungkidul ini masih cenderung sepi pengunjung karena jalannya yang sulit.

Meski demikian, pantai ini sangat cocok bagi kamu yang sedang mencari suasana tenang. Jika hendak menikmati suasana malam, kamu juga bisa mendirikan tenda di tepi pantai.

Rute menuju spot ini terbilang cukup mudah karena sepanjang jalan menuju pantai Gunungkidul terdapat papan penunjuk jalan bertuliskan Pantai Ngetun. Kendaraan roda dua maupun roda empat diharuskan parkir di area parkir yang telah disediakan. Dari area parkir, pengunjung harus berjalan kaki untuk bisa sampai ke lokasi Pantai Ngetun. Sepanjang jalan juga terhampar pemandangan bukit dan pantai dari kejauhan.

BACA JUGA: Rekomendasi 5 Nasi Goreng Enak di Jogja

Sebagai surga yang tersembunyi dan masih jarang diketahui, Pantai Ngetun tidak mematok tiket masuk untuk pengunjung. Pastikan kami membawa perbekalan yang cukup dan badan yang fit untuk mengunjungi pantai indah di Gunungkidul ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Pelajar asal Sragen Terseret Ombak Pantai Drini, Begini Kondisinya
Satlinmas Rescue Istimewa: Waspadai Lebeng di Sekitar Pantai Parangtritis!
Mulai Dipadati Wisatawan, Polres Kulonprogo Imbau Pengunjung Tak Mandi di Pantai Glagah
BMKG: Pantai Selatan Jabar-DIY Berpotensi Terjadi Gelombang Tinggi

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Hujan Siang dan Malam di Klaten, Simak Prakiraan Cuaca Rabu 17 April
  2. Densus 88 AT Geledah Rumah Terduga Anggota Jamaah Islamiyah di Sigi Sulteng
  3. Ketika Ketua DPC PDIP Solo Hadi Rudyatmo Bicara Poros Koalisi Pilkada Solo 2024
  4. Pengacara Muhammad Taufiq Ambil Formulir Cawali Solo 2024 di PDIP

Berita Terbaru Lainnya

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru
Ada Kompetisi Unik, Pramusaji Kafe di Paris Balapan Bawa Baki
Rayakan Hari Kemenangan dengan Syawalan Sekar Kedhaton Restaurant
Menikmati Wisata Hanya dari Atas Sepeda Motor
Mengunjungi Gedung Monster, Bangunan Unik Padat Penduduk di Hong Kong
Berkeliling di Segarnya Taman Tengah Kota Jogja
Menyeruput Manis dan Segarnya Es Buah Legendaris di Jogja
Museum Kacamata Tokyo, Toko Kacamata Ikonik yang Tinggal Kenangan
Mengenal Pendopo Agung Kedhaton Ambarrukmo, Kediaman Sultan Hamengku Buwono VII
Unik, Pepohonan di Tempat Ini Tumbuh ke Samping, Bukan ke Atas