Ekbis

Hartono Mall Hadirkan Jogja Cocoa Day 2019

Penulis: Kusnul Isti Qomah
Tanggal: 18 Oktober 2019 - 09:22 WIB
Pengunjung sedang menyaksikan koleksi Museum Coklat Monggo. - Harian Jogja/Ujang Hasanudin

Harianjogja.com, JOGJAJogja Cocoa Day digelar di Hartono Mall Yogyakarta pada 17-20 Oktober 2019 yang bertajuk The Secret Temptation of Chocolate. Jogja Cocoa Day 2019 diselenggarakan Hartono Mall Yogyakarta bekerja sama dengan Coklat Monggo.

Event ini menjadi bagian dari acara Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival (WICSF) dan merupakan event tahunan yang diadakan oleh Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) dengan diikuti oleh delapan mall di Yogyakarta termasuk Hartono Mall.

Marketing Communication Executive Hartono Mall Tabita Undiana mengungkapkan cokelat merupakan makanan yang sangat populer di masyarakat dan Indonesia merupakan negara dengan peringkat ketiga sebagai penghasil cokelat terbesar di dunia setelah Pantai Gading dan Ghana. Hartono Mall Yogyakarta bekerja sama dengan coklat Monggo untuk mengadakan Jogja Cocoa Day dengan mengajak masyarakat Yogyakarta untuk ikut berpartisipasi dengan datang ke event yang digelar selama empat hari yaitu pada 17-20 Oktober 2019 di atrium Hartono Mall Yogyakarta. "Jogja Cocoa Day 2019 hadir dengan tujuan mengedukasi masyarakat bahwa cokelat memiliki banyak manfaat yang baik bagi kesehatan," kata dia dalam rilisnya, Kamis (17/10).

Jogja Cocoa Day 2019 akan diisi oleh beberapa brand ternama pilihan seperti Coklat Monggo; Coklat Ndalem; Maryanne Cake; Cinema Bakery; Bakpiaku dan Pesonna Hotel Tugu. Pengunjung dapat mencicipi beraneka ragam kuliner olahan cokelat sambil menjajal berbagai macam kegiatan seperti chocolate creating experience, chocolate batik, face painting, chocolate museum serta chocolate talk show, workshop dan bazaar yang dapat memberi pengetahuan serta menambah wawasan tentang cokelat, mulai dari proses budi daya tanaman cocoa sampai ke produksi cokelat yang siap dikonsumsi.

Dalam satu event pengunjung bisa mendapatkan berbagai pengalaman dan tentu saja menambah wawasan tentang cokelat. "Tak lupa, untuk pengunjung yang berbelanja bisa meraih kesempatan untuk mendapatkan cashback OVO Point sampai dengan Rp5 juta rupiah," kata dia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

Miniso Pink Hadir di Sleman City Hall, Tawarkan Diskon Up to 50%
Genap Berusia 10 Tahun, JCM Bakal Kembali Gelar Jogja Fashion Rendezvous
Jelang Lebaran 2024, Penjualan Pusat Perbelanjaan di Jogja Melonjak 100 Persen
Ramadhan Delight 2024 di Pakuwon Mall Suguhkan Berbagai Event Menarik

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Garuda Selangkah Lagi Menuju Paris, Ini Fakta tentang Olimpiade Melbourne 1956
  2. Satu Kemenangan Lagi menuju Olimpiade Paris, STY: Percayai Saya, Ikuti Saya!
  3. Koalisi Berkah Pecah, Hari Wuryanto Bakal Maju sebagai Calon Bupati Madiun 2024
  4. Garuda Muda Wajib Waspada, 3 Pemain Uzbekistan Bermain di Prancis dan Rusia

Berita Terbaru Lainnya

Pertegas Brand Identity, GAIA Cosmo Kembali Luncurkan Seragam Baru
Journalist Competition Astra Motor Yogyakarta Kembali Digelar
Kadin DIY Optimis Ekonomi Masih Stabil di Tengah Pelemahan Rupiah
UMKM DIY Bisa Manfaatkan Securities Crowdfunding Sebagai Alternatif Pendanaan Selain Perbankan
Digitalisasi Keuangan Daerah, BPD DIY Dukung Penuh Pemkot Jogja
Biaya Pembangunan IKN Mencapai Rp72,1 Triliun dari APBN
Per Maret 2024, APBN Surplus Rp8,1 Triliun
Hari Ini Harga Telur Ayam Terpantau Naik hingga Rp31 Ribu per Kilogram
Meraup Berkah dari Rumput Laut dan Tulang Ikan
Marvera Gunungkidul, Korban Penipuan Jadi Sumber Penghidupan