Advertisement

ECC UGM Gelar 28th Career Days di JEC, Puluhan Instansi Berpartisipasi

Media Digital
Jum'at, 08 September 2023 - 20:10 WIB
Arief Junianto
ECC UGM Gelar 28th Career Days di JEC, Puluhan Instansi Berpartisipasi 28th Career Days ECC. - Istimewa

Advertisement

SLEMAN—Setelah sukses mengadakan 27th Career Days pada 29 Februari 2020 sampai 1 Maret 2020 lalu, tahun ini, setelah pandemi selama dua tahun, Engineering Career Centre (ECC) akan kembali menghadirkan 28th Career Days.

Rencananya, event tersebut akan digelar selama dua hari mulai 9-10 September 2023 di Hall B Graha Pradipta, Jogja Expo Center, mulai pukul 08.30 WIB-16.30 WIB. Dalam 28th Career Days akan digelar Career Fair, Career Presentation, Career Counseling, dan Career Interview.

Advertisement

Project Manager 28th CAREER DAYS ECC sekaligus sebagai Direktur Utama PT ECC, Deka Isnadi mengatakan seperti Career Days sebelumnya, ECC selalu mengusung sebuah pesan. Pada gelaran kali ini, ECC mengusung semangat melalui slogan Rise Up the Career Challenger.

Melalui slogan itu, kata dia, ECC berharap para pengunjung yang dalam hal ini careerseekers dapat bangkit kembali sehingga pada akhirnya dapat menemukan karier impian. “Begitu juga dengan 30 lebih mitra Industri/instansi yang mendukung event tahun ini, ECC berharap dengan adanya event ini dapat menumbuhkan kembali semangat kepada tim HR/Recruiter untuk menemukan talenta terbaiknya,” kata dia melalui rilis, Jumat (8/9/2023).

Deka menjelaskan, 28th Career Days menyediakan banyak fasilitas bagi pengunjung. Di antaranya adalah Career Information. Sebelum pelaksanaan event, ECC memberikan fasilitas secara online yang bisa diakses lewat situs ECC (www.ecc.co.id). Selain itu, pengunjung juga diminta mendaftar terlebih dulu melalui tautan http://ecc.co.id/CD28_FREEENTRY

Pada laman itu, pengunjung bisa mengetahui terkait dengan informasi lowongan yang sedang dibuka oleh mitra industri /instansi yang berpartisipasi dalam 28th Career Days. Selain itu, para pencari kerja bisa melamar terlebih dahulu secara online (online apply).

BACA JUGA: Career Day FEB UGM, BPKH Buka Kesempatan Mahasiswa Berkarir

Selain itu, 28th Career Days juga menawarkan Career Fair. “Di sini, pencari kerja bisa bertemu langsung dengan HR/Recruiter di stan perusahaan/instansi yang berpartisipasi. Lebih dari 30 mitra industri/instansi akan hadir untuk menemui teman-teman careerseeker,” ucap Deka.

Ada pula Career Presentation yang memungkinkan careerseeker bertemu langsung dengan HR/Recruiter di ruang presentasi, akan ada beberapa perusahaan yang akan sharing tentang KARIR.

Adapun, jadwal presentasi perusahaan 28th Career Days, adalah sebagai berikut:

Dalam 28th Career Days, ECC juga menggelar Career Counseling yang memungkinkan careerseeker bertemu langsung dengan tim psikolog ECC di ruang Konseling. Terakhir, ECC juga menggelar Carrier Interview yang memungkinkan beberapa mitra industri/instansi yang berpartisipasi akan secara langsung menggelar proses interview di stan Interview.

Dalam rilisnya, Deka menjelaskan tanda masuk tidak perlu dicetak, karena event ini menerapkan sistem paperless. Sehingga, pengunjung cukup mengunduh QR Code yang sudah didapatkan ketika melakukan proses pendaftaran pengunjung.

Selain itu, pengunjung juga dimohon untuk berpenampilan rapi, sopan, serta mempersiapkan berkas lamaran secara lengkap baik dalam bentuk softfile maupun hardfile.

Deka menjelaskan pintu pengunjung dibuka mulai pukul 08.30 WIB-16.00 WIB. Sementara penutupan pintu pengunjung dilakukan mulai pukul 16.30 WIB serta jam istirahat (12.00 WIB-13.00 WIB).

"Untuk informasi lebih lanjut, silakan membuka official microsite The 28th Career Days di tautan ecc.co.id/careerdays dan media sosial @ecc.co.id."

Adapun 30 mitra/instansi yang berpartisipasi dalam 28th Carrer Days adalah:

  1. PT ASTRA INTERNATIONAL Tbk
  2. PT BANK TABUNGAN NEGARA (Persero) Tbk
  3. QUICK TRAKTOR (CV Karya Hidup Sentosa)
  4. PT GUDANG GARAM Tbk
  5. PT ARTAJASA PEMBAYARAN ELEKTRONIS
  6. PT BANGUNINDO TEKNUSA JAYA
  7. PT NINDYA KARYA
  8. PT PASIFIK SATELIT NUSANTARA
  9. PT NTT INDONESIA TECHNOLOGY
  10. PT SUZUKI INDOMOBIL MOTOR
  11. TOWER BERSAMA GROUP
  12. PT HONDA PROSPECT MOTOR
  13. NASMOCO GROUP
  14. PT UNILEVER OLEOCHEMICAL INDONESIA
  15. UNIVERSITAS CIPUTRA
  16. PT XL AXIATA Tbk
  17. PT LION SUPER INDO
  18. ALFA GROUP (ALFAMIDI & LAWSON)
  19. ALFA GROUP (ALFAMART)
  20. PT MITRA PINASTHIKA MUSTIKA Tbk (MPM)
  21. TAMAN SAFARI INDONESIA GROUP
  22. PT MAJU BERSAMA GEMILANG (MBG FIBER)
  23. POPULIX
  24. PT MEGA CENTRAL FINANCE
  25. PT GARUDA METALINDO Tbk
  26. BINA NUSANTARA GROUP
  27. PT BEKAERT INDONESIA
  28. PROGRAM STUDI MAGISTER TEKNIK SISTEM FT UGM
  29. PT XSIS MITRA UTAMA
  30. DEEPUBLISH GROUP
  31. PT BANK CIMB NIAGA Tbk
  32. CBS TECHNO Co.Ltd
  33. PT FRESHNEL KREASINDO PERKASA
  34. PT SEMESTA INTEGRASI DIGITAL (SEKOLAH.MU)
  35. SMK BOEDI OETOMO CILACAP

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

12 Pesawat Tempur China Terbang Rendah di Wilayah Taiwan

News
| Sabtu, 27 April 2024, 21:47 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement