Advertisement

937 Pencari Kerja Gunungkidul Diklaim Sudah Dapatkan Pekerjaan Tahun Lalu

Andreas Yuda Pramono
Senin, 08 Januari 2024 - 17:57 WIB
Arief Junianto
937 Pencari Kerja Gunungkidul Diklaim Sudah Dapatkan Pekerjaan Tahun Lalu Ilustrasi. - freepik

Advertisement

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Pemkab Gunungkidul melalui Dinas Perindustrian Koperasi UKM dan Tenaga Kerja (DPKUKMTK) Gunungkidul menyampaikan sepanjang tahun 2023, sebanyak 937 pencari kerja telah ditempatkan di berbagai perusahaan dengan sektor yang beragam.

Staf Pendayagunaan Tenaga Kerja Bidang Tenaga Kerja DPKUKMTK, Yogautomo Budinugroho mengatakan jumlah pencari kerja pada 2023 mencapai 1.704 orang. Dari jumlah tersebut, 987 merupakan laki-laki dan 717 perempuan.

Advertisement

“Data jumlah pencaker kami dapat dari Mal Pelayanan Publik [MPP]. Soalnya prosedur mencari kerja pertama mereka harus membuat AK 1 atau kartu kuning. Lalu penempatannya dari perusahaan dan Bursa Kerja Khusus yang ada di SMK di Gunungkidul,” kata Yogautomo ditemui di kantornya, Senin (8/1/2024).

Yogautomo menambahkan dari 1.704 pencari kerja, sebanyak 937 orang telah ditempatkan di berbagai perusahaan. Rinciannya sebanyak 841 ditempatkan di wilayah DIY atau antarkerja lokal (AKL), lalu antarkerja antardaerah (AKAD) ada 30 orang, dan antarkerja antarnegara (AKAN) ada 66 orang. 

Menurut Yogautomo, pencaker perlu membuat kartu kuning sebagai pendataan para pencari kerja. Dia tidak memungkiri masih banyak pencaker yang tidak membuat kartu kuning atau AK 1 tersebut. Sebab itu, jumlah angkatan kerja setiap tahunnya sulit didata secara pasti.

Menurut Yogautomo, pencaker perlu membuat kartu kuning sebagai pendataan para pencaker. Dia tidak memungkiri masih banyak pencaker yang tidak membuat kartu tersebut. Sebab itu, jumlah angkatan kerja setiap tahunnya sulit didata secara pasti. “Kalau terkait dengan sektor penempatan, kebanyakan ya di pabrik atau industri pengolahan begitu,” katanya.

Lebih jauh, dia menjelaskan guna mengurangi angka pengangguran di Bumi Handayani, Pemkab rutin menggelar Job Fair di pertengahan tahun. Tahun ini, Job Fair akan digelar lagi menyusul alokasi anggaran yang telah ditetapkan. “Tahun lalu, Alhamdulilah melalui Job Fair telah ditempatkan banyak pencari kerja. Dari SMK juga ada. Tapi itu Job Fair umum, tidak khusus untuk warga Gunungkidul,” ucapnya.

BACA JUGA: Program Padat Karya DIY Menyerap Tenaga Kerja 34.656 Warga DIY

Wakil Ketua DPRD Gunungkidul, Heri Nugroho mengatakan dewan terus mendorong pemberantasan angka pengangguran. Apabila melihat data BPS, angka pengangguran di Gunungkidul tahun 2023 naik dari 2,08 % menjadi 2,09 %.

Namun, jika melihat angka pengangguran pada 2021 sebesar 2,20 % maka penurunan terjadi secara drastis. “Guna menurungkan angka pengangguran, kami melakukan intervensi dengan beberapa program seperti pendampingan dan sarana prasarana kelompok tani muda, pelatihan agar mandiri usaha di UPT BLK. Kami juga mendorong sebanyak-banyaknya CSR atau program dari Kementerian terkait pelatihan wirausaha termasuk pemberdayaan UMKM, juga mempermudah KUR [Kredit Usaha Rakyat],” kata Heri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Gunung Ibu Pulau Halmahera Meletus, Abu Vulkanik Setinggi 3,5 Kilometer

News
| Minggu, 28 April 2024, 00:37 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement