Advertisement

Prediksi PSIM vs PSMS: Laskar Mataram Kian Percaya Diri, Bawa Modal Hasil Lawan Semen Padang

Yosef Leon
Senin, 08 Januari 2024 - 12:07 WIB
Sunartono
Prediksi PSIM vs PSMS: Laskar Mataram Kian Percaya Diri, Bawa Modal Hasil Lawan Semen Padang Skuad PSIM Jogja di Liga 2 2023/2024. - Istimewa

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA—Pelatih Kepala PSIM Jogja Kas Hartadi mengaku hasil imbang melawan Semen Padang FC (SPFC) akhir pekan lalu jadi modal penting timnya untuk menatap laga selanjutnya di babak 12 besar Liga 2. Laskar Mataram yang sempat tidak diunggulkan di laga itu akhirnya mampu mencuri satu poin dari Stadion H. Agus Salim Padang. 

"Semangat pemain bagus di laga kemarin tentu jadi modal baik bagi kami di laga selanjutnya dan demi kepercayaan diri pemain sendiri ke depannya," kata juru taktik asal Surakarta itu, Senin (8/1/2024). 

Advertisement

BACA JUGA : PSIM Boyong 26 Pemain ke Padang

Kas menyatakan, di laga tersebut dirinya memang berpesan kepada tim agar bermain sabar dan menerapkan compact defence. Mantan pelatih Dewa United itu juga memasang Sukarja di belakang striker asing mereka Augusto Neto dengan formasi 4-2-3-1. 

Taktik yang dipakai itu hampir serupa saat Laskar Mataram berhadapan dengan Perserang Serang di fase grup pertengahan November silam. Di laga itu Hariono dan kolega mampu memenangkan laga dengan skor 1-0. Taktik ini cukup berhasil dipakai kontra SPFC meski Sukarja perannya sedikit berubah, buktinya ia menjadi pencetak gol di laga kontra SPFC. 

"Kita memang taruh Sukarja di belakang Neto. Itu buat memaksimalkan lini serang, taktiknya begitu jadi dia back up Neto di depan," ujarnya. 

Dengan hasil imbang tersebut PSIM kini duduk di peringkat dua klasemen sementara grup X dengan koleksi satu poin setelah dua tim lainnya yakni PSMS Medan dan Persiraja bermain imbang tanpa gol. 

BACA JUGA : Babak 12 Besar Liga 2, PSIM Jogja Bermain Imbang Lawan Semen Padang

"Semangat pemain di babak pertama melawan Padang cukup bagus, itu akan kita pertahankan ke depan dan akan kita evaluasi untuk persiapan laga selanjutnya," katanya. 

Di laga mendatang PSIM akan bertemu dengan PSMS Medan pada Jumat 12 Januari di Stadion Mandala Krida. Laga ini menjadi pertaruhan bagi Kas Hartadi dan anak asuhnya untuk memaksimalkan poin di kandang sendiri demi menembus target lolos ke semi final Liga 2 2023. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Hari Kedua Perundingan Gencatan Senjata, Perang Israel-Hamas Masih Buntu

News
| Minggu, 05 Mei 2024, 21:17 WIB

Advertisement

alt

Mencicipi Sapo Tahu, Sesepuh Menu Vegetarian di Jogja

Wisata
| Jum'at, 03 Mei 2024, 10:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement