Otomotif

Selamat Tinggal, Isuzu Panther Resmi Tak Lagi Diproduksi

Penulis: Dionisio Damara
Tanggal: 10 Februari 2021 - 15:27 WIB
Isuzu Panther LV FF K - ISUZU

Harianjogja.com, JAKARTA – PT Isuzu Astra Motor (IAMI) resmi menghentikan produksi Isuzu Panther. Dalam konferensi pers virtual, Rabu (10/2/2021), perusahaan merilis video yang menyatakan Isuzu Panther akan dihentikan dan perusahaan siap berfokus pada segmen kendaraan niaga.

Panther, yang pernah ditahbiskan sebagai ‘raja diesel’ ini mulai diproduksi di Indonesia sejak 1991. Mobil ini muncul sebagai pesaing ketat dari Toyota Kijang dan Mitsubishi Kuda di segmen mobil serbaguna medium.

Selama perjalanannya di Indonesia, Isuzu mencatat bahwa Panther membukukan penjualan total sebanyak 433.117 unit, termasuk minibus dan pikap.

“Pengguna Isuzu Panther tidak perlu khawatir mengenai perawatannya karena Isuzu Indonesia akan tetap melayaninya,” ujar Marketing Division Head IAMI, Attias Asril,

Attias mengatakan bahwa Isuzu Indonesia akan fokus pada kendaraan komersial dengan line up seperti Isuzu D-Max, Isuzu Elf, Isuzu Traga, dan Isuzu Giga. Selain itu, perusahaan akan meluncurkan dua model baru pada tahun ini.

Kabar mengenai berakhirnya produksi Isuzu Panther dimulai sejak awal 2020. Saat itu, Isuzu telah mengirimkan sinyal untuk mengakhiri riwayat model Panther ketimbang mengembangkannya, sehingga lolos standar emisi Euro 4.

Isuzu Panther diketahui hanya diproduksi dan dipasarkan di Indonesia. Filipina adalah negara terakhir yang memasarkan Panther dengan nama lain Crosswind, menyusul penerapan standar emisi Euro 4 di negara tersebut sejak awal 2018.

Di Indonesia, berdasarkan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan No. P20/MENLHK/SETJEN/KUM. 1/3/2017, mobil bermesin bensin wajib memenuhi standar Euro 4 mulai September 2018, sementara diesel efektif berlaku pada 10 Maret 2021.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Berita Terkait

Swift Pod, Mobil Otonom yang Memungkinkan Siapapun Melakukan Perjalanan Sambil Tidur
Berbenturan dengan Inova, Pikap Terguling di Fly Over Jombor
Tampil Sporty, Ini Spesifikasi Terbaru New Rush GR Sport
Oleng, Mobil Tabrak Trotoar hingga Seruduk Motor di Ring Road Utara, 1 Orang Luka-Luka

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. 5 Jenis Cicilan dan Pinjaman Positif yang Wajib Kalian Tahu
  2. Soal Koalisi, Gibran Tunggu Arahan Prabowo
  3. MUI: Program Makan Siang Gratis Terobosan Menuju Indonesia Emas 2045
  4. Dalami Kasus Duel Maut Tukang Angon Bebek, Polres Klaten Minta Keterangan Ahli

Berita Terbaru Lainnya

Belum Ada Laporan Keluhan Pengisian Daya Kendaraan Listrik Selama Arus Mudik Balik Lebaran 2024
Tips Nyaman dan Aman saat Perjalanan Arus Balik
Tips Mudik Pakai Mobil Listrik

Tips Mudik Pakai Mobil Listrik

Ototekno | 2 weeks ago
Mengintip Jenis Mobil Mewah Sandra Dewi yang Harganya Mahal Semua
Tampil Sporty, Ini Spesifikasi Terbaru New Rush GR Sport
Bolehkah Motor Kredit Belum Lunas Digadaikan atau Dipindahtangankan? Begini Penjelasannya
UMKM Otomotif Lokal Dapat Beradaptasi dengan Tren EV
Launching New Honda Stylo 160, Honda Istimewa Gandeng Brand Fashion Lokal
Toyota Jepang Bakal Rilis 30 Mobil Listrik secara Global hingga 2030
Matik 160cc Jadi Premium Fashionable Pertama di Indonesia Resmi Hadir Lebih Dekat di Jogja, Kedu, dan Banyumas