Otomotif

Hyundai Berhasil Jualan 1 Juta Mobil Ramah Lingkungan

Penulis: Newswire
Tanggal: 09 Agustus 2022 - 00:37 WIB
Hyundai Ionq EV dan Hyundai Kona EV. - Hyundai

Harianjogja.com, JAKARTA—Hyundai Motor Group mencetak penjualan kumulatif kendaraan ramah lingkungan menembus 1 juta unit pada Juli 2022. Angka ini merupakan pencapaian terbesar Hyundai setelah 13 tahun masuk ke segmen mobil hijau atau green cars.

Dikutip dari data Yonhap, Senin (8/8/2022), raksasa produsen mobil itu mengatakan dua afiliasi pembuatan mobilnya, Hyundai Motor Co. dan Kia Corp. menjual 29.484 kendaraan ramah lingkungan pada bulan Juli saja, dan meningkatkan penjualan kumulatif mereka menjadi 1,024 juta penjualan.

Pencapaian tersebut terjadi setelah Hyundai Motor Group memasuki pasar kendaraan ramah lingkungan pada Juli 2009 dengan meluncurkan model hibrida dari mobil subkompak Avante. Hyundai Motor, produsen mobil terkemuka Korea Selatan, mencatat penjualan kumulatif 556.854 unit, dengan Kia mengambil sisanya.

BACA JUGA: Penjualan BEV di Thailand Tembus 3.000 Unit

Grandeur Hybrid milik Hyundai Motor yang memulai debutnya pada 2013 menjadi mobil ramah lingkungan terlaris dengan penjualan kumulatif mencapai sekitar 184.000 unit. Model hibrida dari Kia, Niro, menyusul dengan sekitar 126.500 penjualan, diikuti oleh hibrida Sonata dengan sekitar 98.300 unit terjual.

Hyundai Motor Group mengatakan penjualan kendaraan ramah lingkungan kemungkinan akan tumbuh lebih jauh di tengah meningkatnya popularitas kendaraan listrik.

BACA JUGA: Skutik Adventure Aprilia SR-GT 200 Resmi Mengaspal di Jogja

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Berita Terkait

Swift Pod, Mobil Otonom yang Memungkinkan Siapapun Melakukan Perjalanan Sambil Tidur
Berbenturan dengan Inova, Pikap Terguling di Fly Over Jombor
Tampil Sporty, Ini Spesifikasi Terbaru New Rush GR Sport
Oleng, Mobil Tabrak Trotoar hingga Seruduk Motor di Ring Road Utara, 1 Orang Luka-Luka

Video Terbaru

Berita Lainnya

  1. Polres Temanggung Musnahkan Puluhan Kilogram Bubuk Petasan
  2. Pengusaha Solo Rudy Indijarto Buka-Bukaan Ingin Keluar dari Zona Nyaman
  3. Empat Kapal Nelayan Terbakar di PPS Cilacap, 1 Nakhoda Meninggal Dunia
  4. Ini Rangkuman Detik-Detik Indonesia Cetak Sejarah ke Semifinal Piala Asia U-23

Berita Terbaru Lainnya

Belum Ada Laporan Keluhan Pengisian Daya Kendaraan Listrik Selama Arus Mudik Balik Lebaran 2024
Tips Nyaman dan Aman saat Perjalanan Arus Balik
Tips Mudik Pakai Mobil Listrik

Tips Mudik Pakai Mobil Listrik

Ototekno | 2 weeks ago
Mengintip Jenis Mobil Mewah Sandra Dewi yang Harganya Mahal Semua
Tampil Sporty, Ini Spesifikasi Terbaru New Rush GR Sport
Bolehkah Motor Kredit Belum Lunas Digadaikan atau Dipindahtangankan? Begini Penjelasannya
UMKM Otomotif Lokal Dapat Beradaptasi dengan Tren EV
Launching New Honda Stylo 160, Honda Istimewa Gandeng Brand Fashion Lokal
Toyota Jepang Bakal Rilis 30 Mobil Listrik secara Global hingga 2030
Matik 160cc Jadi Premium Fashionable Pertama di Indonesia Resmi Hadir Lebih Dekat di Jogja, Kedu, dan Banyumas